Jumat, 18 April 2014

Posted by Unknown On 07.49
  Film yang akan rilis di Jepang pada 8 Agustus 2014 mendatang ini mungkin akan menyedihkan bagi penggemar Doraemon di seluruh dunia. Film dalam bentuk tiga dimensi ini menjadi perpisahan di antara dua tokoh utama.
Setelah 45 tahun bersatu, Nobita harus berpisah Doraeman, robot kucing kesayangannya. "Ini adalah kisah pertama sekaligus terakhir Doraemon," ujar narator film berjudul Stand by Me.


  Film tiga dimensi yang dilengkapi teknologi CG terkini ini merupakan film ke-36 untuk Doraemon. Sebelumnya film-film Doraemon yang ditayangkan setiap masa liburan sekolah di Jepang selalu dalam bentuk dua dimensi saja.

Nobita dikisahkan akan tumbuh dewasa dan Doraemon sudah selesai dengan misinya. Kisah yang ditulis oleh Fujiko Fujio ini pertama kali dipublikasi tahun 1969 silam. Awalnya Doraemon ditulis sebagai sosok robot kucing yang dikirim dari masa depan dengan misi membantu Nobita.


0 komentar:

Posting Komentar